Ini kejadian yang sering terjadi dilingkungan keluarga..... Coba simak posting berikut ini.....
Antara anak dan ibu pasti pernah mengalami satu konflik berkepanjangan. Mungkin penyebabnya diduga lantaran sang Ibu terlalu galak dalam mengurusi rumah tangga dengan segala peraturan yang terkesan memaksa tanpa ada pendekatan edukatif sehingga tak jarang anak mengalami tekanan, tidak tertutup kemungkinan anak tidak pulang ke rumah beberapa hari. Perangai yang ditularkan Ibu kepada anak melalui tingkah laku sehari-hari menyebabkan anak tidak kerasan di dalam rumah. Mereka acap kali menerima omelan karena melakukan suatu kesalahan. Anak akan menyiasati berbagai rencana untuk menghindari hubungan dengan Ibu.Tak jarang, bahkan sang Ibu terkadang memarahi anak sambil mencubit atau yang dapat menyakiti. Ini dapat memperburuk mentalnya dimasa depan. Menghadapi Ibu dengan temperamental tinggi harus pandai melakoninya. Namun hendaknya sang bapak dapat memperlihatkan figure ayah yang baik, yang dapat menjadi penengah jika perselisihan berlangsung, serta dapat memberikan rasa aman bagi keluarga. Jadi jelas, jika suasana rumah tidak menghasilkan suatu keharmonisan itu akan berdampak pada menurunnya semangat anak dalam bersekolah. Anak akan nampak murung diliputi rasa bersalah yang teramat dalam serta sulit bersosialisasi dengan peer group-nya. Sebelum terlambat, cobalah lakukan langkah persuasif kepada anak. Dekati mereka, awali dengan meminta maaf atas kesalahan yang pernah dilakukan. Beri kenyamanan seluas-luasnya kepada anak agar anak tetap percaya diri menatap hari esok penuh harapan. Demi keharmonisan keluarga, alangkah bijaknya seorang ibu yang menentukan sikap dan langkah untuk perkembangan anaknya........ Tul nggak.......
thx perempuan
No comments:
Post a Comment